Dari segi harga, Kindle Fire yang terhubung internet melalui Wi-Fi dihargai US$199 (Rp1,8 juta). Sedangkan iPad 2 dihargai mulai dari US$499-829 (Rp4,5-7,5 juta) tergantung pada kapasitas penyimpanan serta kemampuan nirkabelnya. Beberapa model iPad mampu mengakses jaringan ponsel selain Wi-Fi.
Dari segi ukuran layar, Kindle Fire memiliki layar 7 inci sementara iPad memiliki 9,7 inci. Hal ini menguatkan posisi iPad. Dari segi software, Kindle Fire menggunakan Android Google dan iPad menggunakan software ekslusif Apple, iOS.
Untuk media penyimpanan, Kindle Fire memiliki memori internal 8GB serta penyimpan berbasis web untuk konten apa pun dari Amazon, termasuk ebook, musik dan video. iPad memiliki penyimpanan 16-64GB tergantung harga. Untuk ketebalan seperti dikutip HuffPost, Kindle Fire setebal 0,45 inci dan iPad 0,34 inci.
Dari segi berat, Kindle Fire hanya seberat 0,4kg dan iPad seberat 0,6kg. Untuk aplikasi, pengguna Kindle Fire memiliki akses langsung pada Amazon Appstore di mana terdapat ribuan aplikasi dan game berbayar dan gratis. Sedangkan iPad memiliki jumlah aplikasi 50 kali lebih banyak dan ada 100 ribu aplikasi di App Store khusus iPad.
Untuk kamera, iPad memiliki kamera depan dan belakang untuk memotret dan video chat di mana Kindle Fire tak memilikinya.
Bagaimana menurut Anda?
sumber :http://teknologi.inilah.com/read/detail/1796660/kindle-fire-vs-ipad-2-siapa-pemenangnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar